Wednesday, August 22, 2018

Aplikasi CBT Offline atau Online Mirip UNBK Gratis


 


Assalamualaikum wr wb.

Pada tema kali ini admin akan membagikan aplikasi untuk ujian cbt offline yang sangat mirip dengan tampilan UNBK puspendik.

Baru-baru ini kepemerintahan presiden Jokowi lebih memfokuskan segala pekerjaan kepemerintahan berbasis komputerisasi termasuk ujian nasional atau sekolah lebih tepatnya UNBK/USBK. Mungkin dengan berbasis komputerisasi dapat memudahkan dalam penilaian, keamanan data lebih terjamin serta pada saat mengerjakan ujian pun tingkat kecurangan sangat minim, kalau dilihat dari tingkat penggunaan dana mungkin bisa dibilang lebih besar dibanding dengan menggunakan paper test, kenapa? Karena jika menggunakan paper test yang perlu dibeli hanya kertas, tinta, penggaris, penghapus. Sedangkan kalau menggunakan komputerisasi harus memiliki banyak komputer yang harganya berjuta-juta, intinya pemerintah maunya berbasis komputer.

Kembali pada tema kali ini. Sebenarnya aplikasi ini adalah hasil karya developed BeeSmart yang sangat bermanfaat dan memuaskan bagi sekolah, admin akan membagikan aplikasi sampai tatacara penggunaan. Cara kerja aplikasi ini tidak sama dengan cara kerja aplikasi UNBK dari puspendik yang diharuskan menginstal aplikasi Virtual Box lalu VHD yang sangat besar, namun aplikasi ini hanya menggunakan Localhost.

Kelebihan yang ditawarkan aplikasi ini yaitu:

  1. GRATIS.
  2. Bisa online atau offline. (cara untuk mengonlinekan)
  3. Size aplikasi yang sangat kecil (tanpa VirtualBox dan VHD).
  4. Tidak membutuhkan ruang yang besar untuk penginstalan.
  5. Tidak membutuhkan spek server yang sangat wow.
  6. Cara penginstalan yang sangat mudah dan cepat.
  7. Aplikasi Bisa diedit atau diubah sesuai keinginan.
  8. Cara pengoperasian admin atau guru sangat mudah.
  9. Guru bisa menyimpan soal yang sudah atau akan di gunakan.
  10. Soal dan atau jawaban bisa diacak.
  11. Soal bisa berupa gambar suara atau video.
  12. Selain pilihan ganda bisa menggunakan soal essay dan langsung dijawab di komputer.
  13. Nilai bisa langsung ditampilkan.
  14. Dan banyak keunggulan lain yang terdapat pada aplikasi ini.
Ok, jika tertarik langsung saja siapkan bahan-bahan dibawah ini :
  1. Aplikasi untuk localhost (instal Xampp Versi 7 ke bawah) < download
  2. Aplikasi CBT (cbtoffline.rar) < download
  3. ExamBrowser Untuk PC Clien (ExamBrowser PC.7z) < download
  4. ExamBrowser Untuk Andoid (CBT SMANDA_1.0.apk.rar) < download
Disini admin akan mencontohkan penginstalan pada Windows 10, X64. dan menggunakan Xampp versi 5.6.33. Apabila penginstalan Xampp berhasil maka dapat dipastikan aplikasi CBT dapat berjalan.

Jika semua bahan sudah disiapkan, selanjutnya mari kita coba instal, Ikuti langkahnya satu persatu.

1. Instal aplikasi Xampp (untuk localhost)



Klik 2x pada Xampp maka ada tampak seperti ini


Instal sampai sukses, saya yakin agan-agan sudah paham penginstalan apikasi di PC 😀
Jika pada saat diakhir penginstalan sangat lama hingga setengah jam lebih coba di Cancel



Lalu instal ulang dengan nama folder yang berbeda seperti dibawah



jika sudah sukses jalankan aplikasi tersebut dan klik Start lalu aplikasi boleh diClose,



Aplikasi Xampp ini harus selalu dijalankan dan diStart jika komputer habis direstart atau bahkan komputer ter-Sleep / Hibernate, maka dari itu buatlah Shorcut Xampp di destop agar lebih mudah dijangkau, ikuti langkah berikut untuk membuat shorcut.
Masuk ke tempat penginstalan Xampp tadi di "C:\xampp2" lalu cari nama xampp-control klik kanan pada aplikasi tersebut lalu pilih "Send to" > "Desktop" seperti di berikut.






2. APLIKASI CBT (CBTOFFLINE.RAR)

Langkah selanjutnya ekstrak File CBTOFFLINE yang telah didownload tadi ke "C:\xampp2\htdocs



Nah,. Sebenarnya aplikasi CBT sudah bisa dan siap digunakan hanya saja ada beberapa lagi yang harus dilakukan agar lebih mudah pada saat setting ujian di Client. nanti akan dibahas, ikuti sampai akhir.

Ok, saatnya dicoba, silahkan agan-agan buka aplikasi browser apa saja lalu akses laman "Localhost/cbtoffline" dan lihat yang terjadi. Jika laman yang diakses gagal seperti pada gambar di bawah.


Coba periksa lagi aplikasi Xampp yang tadi, apakah sudah diStart atau belum, jika belum silahkan klik Start.


lalu coba akses lagi laman "Localhost/cbtoffline", jika masih belum bisa coba restart komputer dahulu dan star lagi aplikasi "Xampp" nya.

owh iya gan, perlu di ketahui kita masih mencoba di Komputer Server ya bukan Client, untuk Client beda alamat lagi, nanti akan kita bahas juga dibawah.

Ok jika sudah bisa maka akan tampil halaman utama. Untuk langkah awal kita akan masuk di menu admin, Klik "Administrasi UBK"


Pada saat pertama kali menggunakan database akan kosong maka kita harus membuat data base dengan mengklik "Klik Sini Buat DataBase"



Jika berhasil dan seharusnya berhasil, maka secara otomatis tampilanpun akan berubah seperti di bawah.


Pada data awal admin masukkan login dan password "admin"
Beginilah tampilan menu admin yang disediakan.
sekarang tugas agan-agan untuk mempelajari dan mengEdit aplikasi sesuai data sekolah kalian. 😀



Silahkan agan-agan ubah mulai dari data sekolah sampai logo sekolah kalian.



3. ExamBrowser Untuk PC Clien (ExamBrowser PC.rar)

Kita beralih ke Server - Clien. Untuk tahap ini sebelumnya kita harus paham cara menghubungkan antara Server dan Clien, untuk lebih mudahnya menghubungkan Server-Clien gunakan saja Router karna tidak ribet lagi untuk mensetting IP Clien. Jika sudah bisa terhubung lalu setting dahulu IP Server menjadi "192.168.0.199" jika belum paham ikuti langkah berikut.

Klik tombol "Windows + R" (bersamaan) ketik "control panel"


lalu pilih "View Network Status and Tasks"


lalu pilih jalur yang akan digunakan, apakah menggunkan WIFI atau LAN, disini admin menggunkan LAN, ikuti langkah dibawah.


setting IP menjadi "192.168.0.199" (ip terserah agan, tapi agar lebih mudah kita samakan saja dengan ip UNBK)


Ok, jika IP Server sudah diSetting kita beralih ke PC Clien.

Sebenarnya clien sudah bisa mengakses laman CBT dengan memasukkan link "192.168.0.199/cbtoffline" pada browser (silahkan di coba), alamat tersebut akan tampil menu umum, sedangkan untuk menu ujian siswa masukkan "192.168.0.199/cbtoffline/login.php".
Namun alamat tersebut kepanjangan untuk diakses, kita maunya untuk mengakses cukup memasukkan link "192.168.0.199" saja, untuk itu ikuti langkah berikut.

Masuk ke folder cbtoffline ("C:\xampp2\htdocs") lalu ubah nama "index" menjadi "indexLocalhost"


Langkah selanjutnya masuk lagi ke folder "C:\xampp2\htdocs\cbtoffline" cari dan Ekstrak file index yang berbentuk ".Rar" ke "C:\xampp2\htdocs"


Ok. settingan sudah selesai, agan sudah bisa mencoba di Clien dengan memasukkan alamat "192.168.0.199" pada browser, maka akan otomatis masuk ke halaman login siswa, jadi tidak perlu lagi memasukkan alamat yang panjang untuk masuk ke menu ujian siswa.
Untuk login admin/guru di PC Clien masukkan alamat "192.168.0.199/cbtoffline".

Kembali ke file ExamBrowser PC. Copy hasil Ekstrakan ExamBrowser PC ke tiap Clien. pada aplikasi ExamBroser tersebut sudah diSetting alamat IP Server tujuan dengan "192.168.0.199" jadi tidak perlu diSetting lagi. kelebihan ExamBrowser ini tidak perlu lagi menginstal Net_FrameWork.



* Jika ingin keluar dari aplikasi klik pada keyborad "CTRL+C+B" lepas lalu "alt+f4 (tekan secara bersamaan)".

Jika saat aplikasi dijalankan terdapat Error seperti di bawah


Silahkan di Cek lagi lokasi pemanggilan Google Chrome nya, buka aplikasi Exambrowser masuk setting password "12345", Copy dan paste "C:\Program Files\Google\Chrome\Application\chrome.exe" termasuk tanda petik 2.

4. ExamBrowser Untuk Andoid (CBT SMANDA_1.0.apk.rar)

Aplikasi ini digunakan hanya untuk ujian yang menggunakan HP Android. Fungsi aplikasi ini adalah untuk mencegah peserta ujian membuka aplikasi selain ujian, menu setting device, bahkan screeshot pun akan terkunci.
Jika agan ingin menggunakannya, agan bisa langsung download dan share aplikasi "CBT SMANDA_1.0.apk" ke semua HP yang akan digunakan, lalu instal di tiap HP, ingat aplikasi ini hanya support android. (disarankan menggunakan HP 5 inc lebih, agar tampilan tidak terlalu kecil)

Untuk memudahkan agan dalam membagikan aplikasi pada tiap HP ikuti langkah berikut.

Kita kembali ke PC Server. Masuk ke folder "C:\xampp2\htdocs" buatlah folder baru dengan nama "file"


Langkah selanjutnya, kembali ke aplikasi "CBT SMANDA_1.0.apk"(.rar) klik kanan lalu ekstrak ke folder yang barusan kita buat.


Ok. sekarang tiap hp harus terhubung dengan server dengan menggunakan Router/Wifi, dan akses laman "192.168.0.199/file" dengan menggunakan aplikasi browser yang ada di HP, lalu silahkan agan Klik "CBT SMANDA_1.0.apk" dan instal di tiap HP seperti biasa dan jalankan untuk mencoba.

  

Sekian tutorial dari admin, Owh iya nih admin juga mau bagikan Ilmu berkah bagaimana cara mengonline-kan aplikasi CBT di atas.

Silahkan ukuti di postingan admin tentang "Cara Meng-online-kan CBT"

Mungkin dari cara-cara di atas masih ada yang kurang dipahami silahkan isi kolom komentar di bawah. Atau jika ada kesalahan mohon di tegur..

Terimakasih dan semoga bermanfaat. 😇🙋

29 comments:

  1. bang boleh mintak ling download aplikasi di google drivenya

    ReplyDelete
  2. boleh minta izin buka akses buat CBT nya

    ReplyDelete
  3. permisi pak, izin download pak..
    boleh minta link nya pak

    ReplyDelete
  4. bisa dibuat online gak pak? siswa mengerjakan dirumah dengan koneksi internet android?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan di cek postingan admin "cara mengonlinekan CBT"

      https://ilmuberkahtakterbatas.blogspot.com/

      Delete
  5. Kalau ingin jadi online. Sehingga anak2 bisa mengerjakannya di rumah masing dengan terhubung ke internet, bisa gk gan, bagaimana caranya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan di cek postingan admin "cara mengonlinekan CBT"

      https://ilmuberkahtakterbatas.blogspot.com/

      Delete
  6. Kalau ingin jadi online. Sehingga anak2 bisa mengerjakannya di rumah masing dengan terhubung ke internet, bisa gk gan, bagaimana caranya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan di cek postingan admin "cara mengonlinekan CBT"

      https://ilmuberkahtakterbatas.blogspot.com/

      Delete
  7. boleh minta izin buka akses buat CBT nya

    ReplyDelete
  8. pak... ExamBrowser Untuk PC Clien (ExamBrowser PC.rar) tidak ada filenya di GD ?
    mohon solusinya

    ReplyDelete
  9. Assalamualaikum.. saya sudah instal dan sukses, tapi tidak ada tulisan membuat bank soal, bagaimana solusinya pak? Terimakasih

    ReplyDelete
  10. saya sudah melalukan langkah-langkah di atas tai ada tuliasan:
    Fatal error: Uncaught Error: Call to undefined function mysql_connect() in C:\xampp2\htdocs\cbtoffline\config\server.php:20 Stack trace: #0 C:\xampp2\htdocs\cbtoffline\index.php(2): include() #1 {main} thrown in C:\xampp2\htdocs\cbtoffline\config\server.php on line 20

    ReplyDelete
  11. user dan pass adminnya apa ya?
    sudah saya ganti tetapi tidak bisa masuk

    ReplyDelete
  12. met pg mas, maaf ganggu.
    mau tanya kok cbtoffline.rar susah didownload ya? mohon petunjuknya. makasih

    ReplyDelete
  13. selamat pagi, tidak bisa masuk ke localhost/cbtoffline terus muncul error

    ReplyDelete
  14. Makasi Bos .....sangat bermanfaat sekali buat kami

    ReplyDelete
  15. punya saya sudah bisa tetapi ketika saya klik administrasi UBK kok tidak tampil untuk pembuatan database ya

    ReplyDelete
  16. Untuk bahasa arab kok tdk bisa mas?

    ReplyDelete